Thursday, July 2, 2015

3 Waktu Berbuka Puasa Dalam Satu Bangunan


Beda tempat, pasti berbeda pula waktu untuk berbuka. Namun hal ini bukan merupakan sesuatu yang istimewa. Tetapi, ada hal yang unik ketika berada di satu gedung namun penghuni nya memiliki waktu berbuka puasa yang berbeda-beda.

Hal inilah yang dirasakan penghuni gedung Burj Khalifa Dubai. Mereka mengalami 3 waktu berbuka puasa yang berbeda.

Gedung yang mencatat rekor sebagai bagunan tertinggi di dunia ini dibuka pada Januari 2010. Bangunan tersebut memiliki ketinggian hampir 1 km atau sekitar 829,8 meter dengan 160 lantai.

Seperti dikutip dari Malaysian Digest, Kamis, 2 Juli 2015, penghuni yang tinggal paling atas memiliki waktu berbuka lebih lama dibandingkan waktu berbuka sekitar lokasi gedung.

Hal ini di kirab dari posisi matahari yang masih terlihat. Pasalnya, matahari terlihat lebih lama dari atas gedung. Sementara waktu berbuka tergantung dengan waktu terbenamnya matahari.

Ulama Dubai Mohammed al Qubaesi menyebutkan orang yang bertempat tinggal di lantai 80-150, waktu berbuka puasa lebih lama 2 menit dibandingkan waktu lokasi sekitar gedung.

Sementara yang berada di lantai 150 ke atas harus menunggu 3 menit untuk bisa menikmati menu buka puasa nya.

No comments: